Wednesday, October 23, 2013

Naik Haji, Mantan Produser Film Anti-Islam “Fitna” Ini Tak Sanggup Tahan Air Mata

Naik Haji, Mantan Produser Film Anti-Islam “Fitna” Ini Tak Sanggup Tahan Air Mata



Arnoud van Doornd - foto muftisaysArnoud Van Doorn, produser film Fitna yang telah masuk Islam, kini tengah menunaikan ibadah haji. Van Doorn mengatakan, ia tak sanggup menahan air mata sejak kedatangannya di Mekkah. Ia merasakan bahwa haji adalah momen paling indah dalam hidupnya.

Dalam pernyataannya kepada surat kabar Saudi Ukaz, mantan wakil Ketua Partai Kebebasan (PVV) ini mengaku bahwa di dalam Islam ia mendapatkan apa yang selama ini dicarinya. Ibadah haji, lanjutnya, dimanfaatkannya untuk memohon ampun atas kesalahannya selama ini.

Seperti diketahui, Van Doorn dulunya adalah salah seorang produser film Fitna. Bersama Geert Wilders, ia membuat film yang melecehkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam itu pada 2008.
Tetapi justru film itu dan juga kebijakan partainya yang selalu memusuhi Islam mengusik hati kecil
Van Doorn. Rasa penasaran Van Doorn terhadap Islam semakin tak terbendung, hingga ia pun mulai mempelajari apa itu Islam yang sebenarnya.
selanjutnya....

Monday, October 7, 2013

Menuntut Ilmu Dalam Islam


Manusia tidak pernah menemukan agama yang sangat memperhatikan keilmuan dengun sempurna selain Islam. Islam selalu menyeru dan memotivasi penekunan ilmu pengetahuan, mengajak umatnya untuk menuntut, mempelajari, mengamalkan, dan sekaligus mengajarkan ilmu. Islam menjelaskan keutamaan menuntut ilmu dun etikanya serta menegur orang yang tidak memperdulikannya. Islam juga sangat menghormati dan menghargai ahlul ‘lmi dan menganjurkan umatnya untuk dekat dengan mereka.
Dalam kamus yang memuat kosa kata Al-Qur’an, dinyatakan bahwa kata ‘ilm (ilmu) disebutkan sebanyak 80 kali, dan kata-kata yang terbentuk dari kata-kata tersebut ( seperti a’lamu, ya’lamuna dst ) disebutkan beratus-ratus kali. Selain itu jika kita teliti buku-buku hadist An-Nabawi akan kita temukan di dalamnya judul-judul dan masalah-masalah tentang ilmu.
Aspek-aspek ilmu dalam pandangan Islam
Menuntut Ilmu Dalam Islam mencakup beberapa aspek kehidupan termasuk aspek-aspek ilmu dalam pengertian barat sekarang.

HIKMAH MENUNTUT ILMU

Manusia dilahirkan dan datang ke dunia ini dalam keadaan polos, buta ilmu pengetahuan, walaupun ia dibekali dengan kekuatan dan panca indera yang dapat menyiapkannya untuk mengetahui dan belajar.

Allah swt. berfirman:
“Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam Keadaan tidak mengetahui sesuatupun, dan Dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur.” (QS. An-Nahl 78).

Di antara bimbingan yang telah Rasulullah Saw. berikan kepada umatnya adalah anjuran pentingnya menuntut ilmu Allah. Beberapa hikmah menuntut ilmu dalam Islam adalah: